Universitas Negeri Semarang adalah
kampus yang berbasis konservasi yang telah mendapatkan gelar sebagai kampus
hijau atau kampus konservasi dengan penataan lingkungan, akademik, prestasi dan
lain – lain. Universitas Negeri Semarang terkenal dengan sebutan tersebut
karena banyak hal prestasi yang diraih oleh kampus ini untuk menjadikan kampus
yang selektif dan berpotensi di bidang akademik maupun non akademik pada
khususnya.
Apakah ada ide yang menarik tentang
kampus yang kita cintai ini !
Pasti ada, karena dengan berkembangnya
teknologi sekarang banyak yang berfikir untuk mengembangkan kreatifitas
mahasiswa untuk terus berimajinasi sehingga dapat bermanfaat untuk menjadikan
fasilitas baru. Perlu diketahui di unnes dalam bidang akademik sudah jangan
dipertimbangkan lagi, kampus ini telah cukup standar menyamai kampus – kampus
unggulan di Indonesia misalkan UGM, UNDIP, dan UI.
Di sisi lain unnes masih perlu berbenah
dengan problem yaitu tentang fasilitas – fasilitas yang ada di universitas ini.
Dalam konteks ini akan menambahkan fasilitas pada atas gedung GSG unnes yaitu
sebuah alat untuk melihat keindahan pada kampus konservasi dan dapat melihat
keindahan kota semarang dengan alat canggih yang banyak digunakan oleh Negara –
Negara maju di dunia yaitu teropong.
Dengan fasisilitas ini para mahasiswa
dapat melihat keindahan – keindahan kampus unnes secara jelas dan dapat
mengetahui apa saja yang dikerjakan oleh setiap mahsiswa atau agenda apa saja
yang dilakukan oleh setiap mahasiswa. Dengan teropong ini para penggunanya
dapat dimanjakan keindahan yang luar biasa berbagai aktifitas yang ada di
kampus dan daerah kota semarang terlebih lagi dapat melihat gunung yang indah
secara jelas.
Fasilitas ini akan dipasang di setiap sisi yang
ada bertuliskan UNNES dengan jarak kira – kira 3 meter dari jarak asal dan
seterusnya. Dengan jarak tersebut para penggunanya dapat leluasa memanjakan
matanya untuk melihat keindahan kampus konservasi yang terkenal dengan warna
hijau pada sekelliling kampus unnes. Di Negara – Negara maju di dunia telah
menerapkan fasilitas ini pada gedung – gedung tinggi, karena tujuannya sama
untuk melihat keindahan kota – kota yang keren akan aora keindahan bumi. Dengan berjalannya waktu alat teropong ini akan banyak di kunjungi oleh mahasiswa ataupun wisatawan yang ingin melihat keindahan kampus konservasi ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar